STUDY CLUB #3 PNF UNY X PNF UNNES

Himplus-UNY
0


    Study Club merupakan Program Kerja HIMA PNF FIP UNY 2025 Kabinet GALASKARA bidang Public Relation yang dilaksanakan satu kali dalam masa jabatan. Program kerja ini berupa kunjungan antara HIMA PNF FIP UNY dengan HIMA PNF UNNES. Kegiatan ini juga menjadi sarana untuk saling berbagi informasi mengenai Program Studi Pendidikan Nonformal (PNF) di berbagai universitas, khususnya terkait sistem organisasi, program kerja, serta pengelolaan kegiatan kemahasiswaan. Tujuan dilaksanakannya program kerja ini adalah untuk menambah wawasan mengenai bagaimana jalannya kegiatan organisasi mahasiswa di universitas lain, yang nantinya dapat menjadi sumber inspirasi dalam perencanaan dan pelaksanaan kegiatan HIMA PNF FIP UNY ke depannya. Selain itu, kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan silaturahmi serta membangun jejaring kerja sama dengan organisasi mahasiswa PNF di luar Universitas Negeri Yogyakarta.

    Study Club HIMA PNF UNY X HIMA PNF UNNES dilaksanakan pada hari Selasa, 28 Oktober 2025. HIMA PNF UNY berkumpul di Pendopo FIP pada pukul 05.00 untuk melakukan briefing dan pengecekan persiapan panitia. Bus datang pukul 05.45 kemudian para anggota HIMA PNF UNY segera berjalan menuju bus yang parkir di depan Rektorat UNY. Sebelum berangkat, kita semua mengecek kembali bahwa anggota HIMA PNF UNY sudah lengkap dan barang-barang yang diperlukan tidak ada yang tertinggal. Pukul 06.00 bus berangkat menuju Semarang. Di perjalanan saat sudah mendekati UNNES armada bus yang kamitumpangi ada kendala yang mengharuskan semua anggota HIMA PNF UNY turun dari bus dan menunggu bus susulan untuk sampai ke UNNES. Pukul 12.00 HIMA PNF UNY tiba di UNNES dan langsung menuju ke Rumah Ilmu UNNES. Sesampainya di Rumah Ilmu, HIMA PNF UNY disambut oleh HIMA PNF UNNES dan langsung diarahkan untuk ke lt 2 Rumah Ilmu UNNES untuk melakukan presensi dan dibagikan makan siang. Pukul 13.00 acara dimulai dengan pembukaan MC kemudian dilanjutkan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan hymne UNY dan UNNES. Acara yang selanjutnya yaitu sambutan-sambutan dari masing-masing Ketua HIMA dan dari masing-masing dosen pendamping HIMA serta laporan dari ketua pelaksana. Setelah sambutan dan laporan acara dilanjutkan dengan pengenalan prodi PNF UNY yang disampaikan oleh Saudari Sani Sagita dan Shofia Desi dan juga PNF UNNES yang disampaikan oleh Saudari Tiya Anggi. Acara selanjutnya adalah talkshow ormawa HIMA PNF UNY X HIMA PNF UNNES yang diisi oleh masing-masing Ketua HIMA. Setelah talkshow, MC mempersilahkan para bidangnya untuk melakukan FGD dengan teman sebidangnya antara bidang yang ada di HIMA PNF UNY dan HIMA PNF UNNES. FGD berlangsung sekitar 35 menit. Kegiatan setelah FGD yaitu Fun Games yang dipandu oleh dua anggota dari HIMA PNF UNY. Setelah Fun Games para anggota HIMA dipersilahkan untuk duduk kembali untuk acara penutupan. Pukul 15.30 acara di tutup oleh MC dan dilanjutkan dengan sesi dokumentasi dan clear area. Pukul 16.30 HIMA PNF UNY berpamitan kepada HIMA PNF UNNES dan HIMA PNF UNY berjalan menuju bus yang terparkir di dekat FEB UNNES. Setelah semua anggota sudah dipastikan masuk ke dalam bus dan barang tidak ada yang tertinggal, bus berjalan menuju Kota Lama yang menjadi destinasi terakhir HIMA PNF UNY di Semarang. Sebelum sampai di Kota Lama, HIMA PNF UNY mampir di Masjid untuk melakukan ibadah sholat Maghrib dan berganti baju. Pukul 19.00 HIMA PNF UNY tiba di Kota Lama, sesampainya di Kota Lama para anggota HIMA PNF UNY diperbolehkan untuk pergi ketempat yang mereka mau, ada yang berfoto bersama bidangnya masing-masing, ada yang mencari makan dll. Pukul 20.15 para anggota HIMA PNF UNY diminta untuk kembali ke bus untuk melanjutkan perjalanan kembali ke UNY. Pukul 00.00 HIMA PNF UNY telah tiba lagi di FIP UNY dan para anggota diperbolehkan untuk kembali ke rumah/kost masing-masing dengan catatan tidak ada barang yang tertinggal di bus.

Dokumentasi:







Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)